Cara Membeli Game Original di Fanatical Dengan dan Tanpa PayPal: Bisa Bayar Di Indomart dan Alfamart (Sesuai Kesepakatan)

Duh game-game original di Fanatical sedang didiskon nih, malah ada yang cuma $ 1 lagi, tapi sayangnya tidak punya akun PayPal atau tidak punya saldo PayPal. Apakah ada suatu cara agar tetap bisa membeli game-game diskon yang ada di Fanatical walau tanpa PayPal? Bisa dibayar di Indomart, Alfamart dan sebagainya? Sebenarnya ada kok, cuma memang butuh sedikit usaha. Buat kamu yang punya kendala seperti di atas, di artikel kali ini admin akan bagikan tata cara penyelesaiannya. Silahkan baca hingga selesai!

Cara Membeli Game Original di Fanatical Dengan dan Tanpa PayPal: Bisa Bayar Di Indomart dan Alfamart (Sesuai Kesepakatan)

Cara Membeli Game Original di Fanatical Dengan dan Tanpa PayPal: Bisa Bayar Di Indomart dan Alfamart (Sesuai Kesepakatan)
Cara Membeli Game Original di Fanatical Dengan dan Tanpa PayPal: Bisa Bayar Di Indomart dan Alfamart (Sesuai Kesepakatan)

Nama Bundle Stars pastinya sudah banyak dikenal oleh para gamers original di dunia. Bisa dibilang Bundle Stars sebagai salah satu alternatif dari Humble Bundle yang mana juga punya fitur yang sama. Namun sekarang Bundle Stars sudah berganti nama menjadi Fanatical. Yup, jika kamu mengetikkan Bundle Stars di Google maka yang muncul adalah Fanatical. Admin sendiri kurang tahu pasti apa alasan mereka berganti nama menjadi Fanatical. Apakah karena faktor nama yang mirip dengan Humble Bundle?

Apa pun alasan yang jelas baik Bundle Stars maupun Fanatical saat ini tetap memiliki fitur yang sama yaitu menghadirkan game-game terbaru dan pasti original dengan harga super murah. Bahkan tak jarang dalam seminggu mereka memberikan game-game terbaru dengan diskon gila murahnya. Fitur Bundle alias beli beberapa game dengan satu harga murah juga tetap ada kok. Jadi misalkan ada 10 game maka kamu cukup membayar dengan satu harga saja. Tak jarang karena adanya penjualan game dengan tipe Bundle seperti ini dimanfaatkan pada pengguna Steam untuk menaikkan level saja (cuma butuh Trading cardnya saja)

Bagaimana cara memainkan game dari Fanatical? Sejauh yang admin tahu, hampir semua game atau mungkin semua game yang dijual oleh Fanatical bisa kamu redeem di Steam alias ini sebenarnya game dari Steam dan Fanatical cuma jual key atau serian numbernya saja ke kamu. Dengan segala kelebihan yang sudah ditawarkan Fanatical, ada satu kekurangan yang mungkin akan menjadi batu sandungan bagi para gamers di seluruh Indonesia. Apa itu? tidak lain karena untuk bisa membeli game di Fanatical tersebut kamu diharuskan untuk memiliki akun PayPal.

Yup PayPal, sebuah akun bank internet yang banyak diterima pembayarannya di banyak website. Sayangnya tidak semua gamers di Indonesia punya akun PayPal. Sehingga akan cukup menyulitkan jika ingin membeli game di Fanatical. Sebenarnya ada metode pembayaran lain untuk bisa membeli game di Fanatical selain PayPal yaitu dengan Kartu Kredit, Alipay, UnionPay. Namun admin anggap ketiga metode pembayaran tadi juga lebih sulit lagi. Oleh karena itu di artikel kali ini admin akan coba bagikan tata cara bagaimana membeli game original murah di Fanatical dengan dan tanpa PayPal. Silahkan disimak baik-baik.

Cara Membeli Game Original di Fanatical dengan PayPal:
1. Pastikan kamu sudah memiliki akun PayPal dan juga sudah ada saldo PayPal di dalamnya. Selain itu juga pastikan akun PayPal kamu sudah terverifikasi sehingga bisa digunakan untuk berbelanja online
2. Setelah itu pastikan juga kamu sudah memiliki akun di Fanatical dan juga sudah tahu game mana yang akan dibeli
3. Silahkan pilih game yang akan kamu beli di Fanatical
4. Kemudian klik add to cart
5. Pilih secure check out atau kamu bisa juga memasukkan kode voucer jika ada
6. Setelah itu pilih metode pembayaran yang dalam hal ini admin pilih PayPal > kemudian tekan tombol pay
7. Secara otomatis nantinya kamu akan dibawa ke halaman PayPal untuk melakukan konfirmasi pembayaran. Silahkan log in dengan akun Pay Pal yang kamu gunakan sekarang
8. Setelah itu tekan lanjutkan > tekan bayar sekarang
9. Setelah proses pembayaran diterima, nantinya akan muncul halaman nomor pembelian dan juga key dari game yang kamu beli
10. Silahkan redeem menggunakan Steam Client

Cara Membeli Game Original di Fanatical Tanpa PayPal
1. Silahkan kamu cari penjual game original baik itu di Facebook maupun di Tokopedia atau Bukalapak untuk proses pembayaran yang lebih aman
2. Sebenarnya ada cukup banyak seller yang terpercaya menjual game original atau jasa membelikan kamu game di Fanatical
3. Jadi kamu pilih saja seller yang terpercaya
4. Jika sudah nantinya akan diinformasikan oleh seller jika barang yang kamu beli itu harganya berapa setelah dikenakan fee
5. Lalu bayar melalui metode transfer bank

Cara kedua atau melalui seller tanpa PayPal ketika membeli game di Fanatical pastinya membutuhkan kepercayaan dari kedua belah pihak terutama pembeli, apalagi kalau menggunakan metode pembayaran langsung atau transfer langsung. Jelas berisiko tinggi. Untuk itu dibutuhkan ketelitian serta kejelian untuk melihat mana seller yang jujur dan mana yang tidak.


Admin RacikPC.com sendiri sudah beberapa kali membeli game dari seller di Facebook dan hasilnya sejauh ini sama sekali tidak mengecewakan, bahkan pelayanan mereka juga terhitung cepat asalkan masuk dalam jam kerja maka mereka akan melayani dengan sigap. Sejauh ini juga ada 2 game yang sudah admin beli melalui jasa di facebook, yang pertama adalah game Nier: Automata dari Galaxian GameStore dan juga X-Blades di LittleOjiSan Online Shop. Sekain dulu bahasan admin kali ini tentang bagaimana cara membeli game original di Fanatical dengan dan tanpa PayPal. Jika dirasa bermanfaat silahkan +1, like dan bagikan. Salam admin RacikPC.com
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url