Seberapa Penting SSD pada Sebuah PC dan Laptop dan Kenapa Harganya Mahal? Emang Bermanfaat Banget Ya? Ini Alasannya

SSD mahal banget ya? Kecil lagi kapasitasnya? Kok mau-maunya orang beli itu benda kecil sampai keluar uang jutaan rupiah? Memang apa sih manfaatnya? Masuk diakal beli Harddisk biasa, harganya mudah, dapat kapasitas besar lagi. Hemm.. Okey..Okey, admin akan coba jelaskan seberapa penting SSD atau Solid State Drive pada sebuah PC dan juga laptop serta kenapa harganya mahal. Baca artikel ini hingga selesai!

Seberapa Penting SSD pada Sebuah PC dan Laptop dan Kenapa Harganya Mahal? Emang Bermanfaat Banget Ya? Ini Alasannya

Seberapa Penting SSD pada Sebuah PC dan Laptop dan Kenapa Harganya Mahal? Emang Bermanfaat Banget Ya? Ini Alasannya
Seberapa Penting SSD pada Sebuah PC dan Laptop dan Kenapa Harganya Mahal? Emang Bermanfaat Banget Ya? Ini Alasannya

SSD atau Solid State Drive adalah salah satu perangkat keras yang fungsinya sebagai media penyimpanan file, baik itu berapa dokumen, foto, musik, video hingga program. Bisa dibilang ditahun 2018 ini SSD sudah menjadi bagian yang tidak bisa terpisahkan lagi buat para PC builder. Yup di tengah harganya sekarang yang mulai mahal, permintaan akan SSD ini justru terus meningkat.

Hal ini tidak lain karena banyak manfaat yang bisa dirasakan ketika menggunakan SDD sebagai media penyimpanan utama ketimbang Hard Disk Konvensional, diantaranya adalah
1. Akses Read dan Write super cepat
2. Bebas dari guncangan karena tidak ada proses mekanis di dalamnya (tidak ada piringan cakram seperti yang ada pada HDD)
3. Hemat energi
4. Compact atau ringkas

Sedikit cerita, admin RacikPC.com juga dulu sempat berpikiran seperti itu, apakah layak mengeluarkan uang senilai Rp 1.2500.000,- untuk sebuah SSD M.2 dari Team sebesar 256GB? Padahal di rentang harga seperti itu, admin sudah bisa mendapatkan HDD berkapasitas 2 TB. Selain itu sebenarnya dengan punya satu HDD saja kan sudah cukup, karena 1 HDD tersebut bisa dibuat 2 partisi bahkan lebih, yang mana partisi pertama bisa kita jadikan Disk C tempat dimana kita menginstall Windows. Lantas buat apa lagi coba membeli SSD yang super mahal itu?

Yah itu dulu setidaknya ketika admin belum membeli benda mahal yang bernama SSD tersebut. Namun setelah mencobanya sendiri, barulah admin tahu kalau banyak manfaat dari sebuah SSD. Bahkan hingga saat ini saja admin sudah tidak lagi menggunakan HDD sebagai media Boot Windows. Sebagai contoh, PC dan Laptop admin hanya membutuhkan waktu 30 detik kurang saja untuk bisa booting dari awal menekan tombol Power hingga masuk ke desktop. Bandingkan ketika admin masih menggunakan HDD biasa, bisa lebih dari 1 menit.

Selain Windows, admin juga menginstall aplikasi lain semisal Adobe Photoshop, Adobe Premier PRO, Microsoft Office serta aplikasi lainnya di SSD dan yang admin rasakan juga waktu start up untuk menjalankan aplikasi tersebut juga semakin cepat dari pada dulu masih menggunakan HDD. Yup kalau bicara soal kelebihan SSD sebagai media booting program di PC dan Laptop memang tidak ada habisnya. Karena memang SSD diciptakan untuk mempercepat proses kerja kita terutama banyak dari kita yang membuang-buang waktu hanya untuk menunggu proses program berjalan.

Silahkan coba sendiri dech kalau masih ragu atau belum percaya, memang di awal terasa sangat berat sekali untuk mengeluarkan uang semahal itu hanya untuk sebuah SSD dengan kapasitas kecil yang mana jika dibandingkan dengan HDD sudah dapat kapasitas bertera-tera. Tapi yakinlah, setelah berpindah ke SSD, admin jamin kamu tidak akan pernah mau lagi menggunakan HDD sebagai media Booting Windows.


Buat kamu yang masih bingung cara memilih SSD, silahkan mampir ke sini, karena admin sudah membuatkan panduan lengkap tata cara memilih SSD. Selain itu buat yang bertanya-tanya apakah SSD juga layak digunakan untuk menginstall game silakan mampir ke sini, di situ juga sudah admin jelaskan secara detail beserta video. Ini yang terakhir, supaya tidak repot lagi harus install ulang setelah pindah dari HDD ke SSD, sudah admin buatkan juga tutorial lengkap tata cara migrasi OS Windows dari HDD ke SSD tanpa install ulang lagi di sini.

Sekian artikel tentang seberapa penting SSD pada sebuah PC dan laptop, jika kamu punya pengalaman sejenis silahkan tulis di kolom komentar, dan jangan lupa untuk +1, like dan bagikan. Semoga bermanfaat, salam admin RacikPC.com
Next Post Previous Post
1 Comments
  • Unknown
    Unknown 19 Januari 2020 pukul 14.57

    Oiya gan mau nanya dong
    Galau banget antara OMEN 15-dc1090tx sama VivoBook Pro F571GT. Masalah budget aman dah, jangan dipertimbangin, cuma beda sekitar 600rb juga.
    Perbedaan:
    OMEN: 144Hz, 512GB SSD PCIe NVMe M.2
    VivoBook Pro: 60Hz, 512GB SSD PCIe Gen3 x2, ada intel Optane 32GB
    1. SSD yang mana yg lebih bagus bang? Yang OMEN atau VivoBook Pro? Mungkin bisa dicek lagi mas SSD nya kali aja salah nulis gua

    2. Gua rencana mau design logo/kemasan gitu, yaa ngegame dikit, program berat (Ps, ArcGIS, AutoCad, Matlab dll), mau multitasking juga, mending yang mana ya mas? Makasih banget

Add Comment
comment url