5 Cara Sederhana nan Ampuh Merawat Layar LCD Laptop: Kalau Sudah Pecah Baru Dech Nyesel

Pastinya kita sebagai pengguna sekaligus pemilik laptop tidak inginkan terjadi sesuatu yang buruk pada layar laptop kesayangan semisal pecah, dead pixel, bergaris dan sebagainya kan? Oleh karena itu di artikel kali ini admin akan bagikan 5 Tips bagaimana cara merawat layar laptop.

5 Cara Sederhana nan Ampuh Merawat Layar LCD Laptop: Kalau Sudah Pecah Baru Dech Nyesel

5 Cara Sederhana nan Ampuh Merawat Layar LCD Laptop: Kalau Sudah Pecah Baru Dech Nyesel
5 Cara Sederhana nan Ampuh Merawat Layar LCD Laptop: Kalau Sudah Pecah Baru Dech Nyesel

Layar, LCD, Display atau monitor internal pada sebuah laptop itu ibarat jendela dunia, perwujudan dari spesifikasi laptop yang kamu beli yang kamu miliki yang kamu cintai. Betapa tidak, mau sekeren sementereng apapun spesifikasi laptop kamu jika LCD Displaynya tidak menyala, akan percuma. Masak iya punya laptop tapi pakai monitor eksternal. Dibawa ke mana-mana lagi. Kan lucu!

Oleh karena itu penting sekali yang namanya menjaga dan merawat monitor bawaan laptop. Supaya hal-hal yang tidak diinginkan semisal muncul garis putih, dead pixel, half dead, bahkan layar mati total bisa dihindari. Karena kalau layar laptop sudah, tidak ada cara lain untuk memperbaiknya selain mengganti yang baru (layarnya).

Dari pada sudah kejadian, di artikel admin kali ini admin akan coba membagikan 5 Tips bagaimana cara merawat layar laptop:

5 Cara Sederhana nan Ampuh Merawat Layar LCD Laptop Kalau Sudah Pecah Baru Dech Nyesel

Pasang Screen Protector
Ini nih satu hal yang sudah menjadi ritual umum bagi pemilik mobile device seperti laptop yaitu pasang screen Protector atau dalam bahasa kerennya itu pelindung layar. Screen Protector atau pelindung layar ini bisa kamu dapatkan di toko komputer dengan harga 20 ribu rupiah saja. Apa fungsinya?

Tentu tidak lain untuk melindungi layar laptop kamu dari yang namanya baret halus dan juga bisa mempertahankan kekinclongan layar. Tahu sendiri kan semakin besar layar maka akan semakin besar juga resiko baret halus, sekalipun misalkan laptop kamu dibekali embel-embel layar berlapis Gorilla Glass, namun tetap saja yang namanya debu pasir itu ada di mana-mana dan sejauh ini yang namanya pasir selalu sukses membuat layar laptop jadi lecet.

So, usahakan untuk memasang screen Protector setelah kamu membeli laptop, harganya tidaklah mahal namun fungsinya sangat banyak. Screen Protector untuk laptop juga lebih mudah ditemui ketimbang Smartphone, karena rasio layar yang umum. Jadi tinggal beli saja pelindung layar yang sesuai dengan besaran layar laptop kamu.



5 Cara Sederhana nan Ampuh Merawat Layar LCD Laptop Kalau Sudah Pecah Baru Dech Nyesel

Jangan Bersihkan dengan Minyak Kayu Putih
Entahlah, admin juga bingung ini saran apakah ilmiah atau tidak, tapi yang admin RacikPC.com baca-baca sendiri dari beberapa pengguna Laptop Acer E5-475G yang tergabung dalam grup facebook mengatakan jika sangat tidak menyarankan untuk membersihkan layar laptop menggunakan minyak kayu putih.

Hal ini menurut mereka karena minyak kayu putih menimbulkan efek panas yang bisa merusak layar dan sejauh ini memang beberapa pengguna laptop Acer E5-475G yang mengalami kerusakan layar karena sebelumnya mereka pernah membersihkan layar laptop menggunakan minyak kayu putih. Entahlah memang tidak boleh atau suatu kebetulan saja. Buat kamu yang tahu alasan pastinya bisa tulis di kolom komentar.

5 Cara Sederhana nan Ampuh Merawat Layar LCD Laptop Kalau Sudah Pecah Baru Dech Nyesel

Hindari Ketindihan
Kalau yang ini sudah pasti dan jangan dicoba-coba. Yang namanya Frame layar laptop itu tipis dan mudah sekali terjadi bengkok sehingga bakal mengenai dari LCD layar laptop itu sendiri. Efek buruk dari layar laptop yang sering ketindihan sih yaitu layar menjadi bergaris, hilang setengah dan bahkan yang paling parah lagi pecah.

Ketindihan ini bisa jadi secara tidak sengaja semisal kamu sering menaruh tumpukan buku di atas laptop atau menaruh laptop pada tas yang sebenarnya sudah penuh dan tidak punya cukup ruang lagi untuk laptop. Jadi usahakan untuk mengurangi kebiasaan kamu menaruh benda-benda yang berat di atas laptop karena kalau sudah rusak, baru dech nyesel.

5 Cara Sederhana nan Ampuh Merawat Layar LCD Laptop Kalau Sudah Pecah Baru Dech Nyesel

Jangan Dekat Magnet
Sudah dari jaman nenek moyang dulu yang namanya magnet tidak baik jika bersentuhan langsung dengan benda elektronik terkhusus layar. Kalau tidak percaya sekarang kamu coba saja dekatkan sebatang magnet ke TV dan lihat apa yang terjadi. Gimana komposisi warnanya jadi kacau kan?
Nah itu dia yang admin maksud. Magnet jika didekatkan dengan layar atau monitor maka secara langsung akan membuat komposisi warna pada laptop tersebut menjadi kacau dan kalau sudah seperti ini cukup sulit untuk memperbaikinya lagi. So, dari pada sudah kejadian mending kamu jauh-jauhin dengan yang namanya magnet dari layar laptop.

5 Cara Sederhana nan Ampuh Merawat Layar LCD Laptop Kalau Sudah Pecah Baru Dech Nyesel

Hati-hati Menggerakkan Engsel
Sudah menjadi kodratnya jika laptop itu dibuka dan ditutup secara berulang. Karena fungsi utama laptop sebagai komputer jinjing. Oleh karena itu terkadang kita sebagai pelik laptop sering ceroboh sehingga secara kasar membuka tutup layar laptop. Padahal kebiasaan buruk semacam ini dapat membuat kabel flexibel yang menghubungkan antara Motherboard dengan layar menjadi kendur, haus atau bahkan patah.

Kerusakan pada kabel flexibel layar ini tentu akan membuat layar laptop kamu menjadi Blank alias mati dan mau tidak mau untuk bisa memperbaikinya lagi, kamu harus membeli kabel flexibel yang baru. Sebenarnya sih harga dari kabel flexibel itu tidaklah mahal, tapi kalau kamu tidak bisa memasangkannya, jadinya ya mahal karena harus membayar jasa servis. Jadi perlakukanlah dengan baik laptopmu.


Sejauh ini 5 Tips di atas yang bisa admin bagikan ke kamu tentang bagaimana cara merawat layar laptop dan apa saja yang perlu dihindari. Jika kamu punya saran lain terkait artikel ini silahkan tulis di kolom komentar dan jangan lupa untuk +1, like dan bagikan. Salam admin RacikPC.com
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url