Punya Budget 3 Juta Tapi Ingin Rakit PC Bisa Main DOTA 2, GTA V, CSGO? Coba Racikan PC Berikut!

Pingin sekali bisa main DOTA 2, setidaknya jadi tidak ketergantungan lagi main game DOTA 2 ini di Warnet, tapi cuma punya budget pas-pasan. Yah cuma ada dana 3 juta saja. Apakah bisa dengan uang 3 juta itu merakit sebuah PC yang playable jika diajak bermain DOTA 2?

Syukur-syukur dapat settingan Ultra. Selain itu juga bisa main game terkini seperti GTA V dan CSGO. Okey kita usahkan sama-sama ya. ini admin berikan rekomendasi racikan PC dengan budget di kisaran 3 juta. silahkan disimak baik-baik.

Punya Budget 3 Juta Tapi Ingin Rakit PC Bisa Main DOTA 2, GTA V, CSGO? Coba Racikan PC Berikut!

Punya Budget 3 Juta Tapi Ingin Rakit PC Bisa Main DOTA 2, GTA v, CSGO? Coba Racikan PC Berikut
Punya Budget 3 Juta Tapi Ingin Rakit PC Bisa Main DOTA 2, GTA v, CSGO? Coba Racikan PC Berikut

Hingga saat ini game MOBA seperti DOTA 2 masih menjadi game terlaris dan paling banyak dimainkan para gamers yang tentunya suka dengan gendre MOBA ini. Selain memang game ini bisa kamu dapatkan dengan gratis di Steam atau situsnya langsung. Game DOTA 2 ini juga tidak membutuhkan spesifikasi PC atau laptop yang tinggi. Belum lagi komunitas, market dan item variatif yang bisa kamu beli dan jual. Menjadikan game DOTA 2 semakin banyak peminatnya.

Karena tingginya peminat dari game DOTA 2 ini, tak jarang membuat para gamers budget pas-pasan juga keinginan bisa bermain DOTA 2. Nah masalah utamanya adalah pingin main DOTA 2 tapi cuma punya uang 3 juta saja. Sekarang jadi pertanyaan besar, apakah dengan budget 3 juta tadi bisa memainkan game MOBA sekelas DOTA 2. Syukur-syukur juga bisa ultra setting. Ditambah lagi sekarang per artikel ini dibuat, harga komponen komputer sedang melambung tinggi, terutama untuk RAM dan VGA. Bahkan harga Memory saja bisa mengalahkan harga CPU.

Mungkinkah dengan duit 3 saja bisa merakit PC spek DOTA 2? Jawabannya adalah iya.. dan ini admin akan bagikan racikan PC ala admin RacikPC.com untuk bisa bermain game DOTA 2:
- CPU: Intel Pentium G4400 3.3 - Rp 701.000
- VGA: Powercolor Radeon R7 240 2GB - Rp 650.000
- RAM: GSKILL RIPJAWSV 8Gb (2x4) - 1.100.000
- Motherboard: Motherboard Biostar H110MH PRO D4 Intel LGA 1151 DDR4 - Rp 550.000 atau Colorful H110M-T PLUS / C.H110M-T Plus (Socket 1151 DDR4) - Rp 680.000
- HDD: WDC 500GB Sata 2 - Rp 310.000
- PSU: Raidmax 450 - Rp 450.000
- Case: Dazumba DE 262: Rp 185.000
- Total Racikan Per Artikel Ini terbit adalah Rp 3.946.000,-


Beberapa komponen di atas kalau kamu bisa dapat yang versi seken alias bekasnya, maka harga dari racikan PC di atas bisa lebih murah lagi. Contohnya saja untuk Motherboard LGA 1151 dari Biostar yang bekasnya dapat ditebus dengan harga 550 ribu saja, selain itu case PC juga bisa beli yang di bawahnya. contohnya case PC lama. Yah jadi tinggal pintar-pintar kita saja sebagai builder PC budget pas-pasan. Terlebih harga komponen PC sekarang sedang mahal, padahal kalau saja harga RAM dan VGA tidak naik, sebenarnya racikan PC di atas bisa ditekan lagi harganya.

Oh iya, selain bisa bermain DOTA 2, racikan PC di atas juga bisa kamu ajak untuk bermain game-game terkini semisal GTA V dengan setting maksimal di medium, CSGO (Counter Strike Global Offensive). Jadi tidak sebatas pada bermain DOTA 2 saja. Nah buat kamu yang ingin bisa bermain PUBG atau PlayerUnknown's Battlegrounds dengan nyaman bisa membaca racikan PC admin dengan budget 5 hingga 6 juta di sini. Kita sebagai builder PC berharap semoga harga komponen komputer bisa berangsur-angsur turun di tahun 2018 ini supaya gamer PC kere pun tetap bisa mewujudkan mimpinya.

Pastinya racik PC di atas di luar dari Monitor, Keyboard Mouse, dan lain sebagainya. Jadi murni hanya PC nya saja. Silahkan koreksi atau bisa kamu tambahan racikan PC lainnya di kolom komentar, karena akan sangat membantu sekali. jangan lupa +1, like dan bagikan. Semoga bermanfaat, salam admin RacikPC.com
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url